Bola  

4 Pemain Timnas Indonesia yang Terancam Dicoret Karena Ada Jordi Amat dan Sandy Walsh

Seiring kedatangan pemain naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh, setidaknya akan ada pemain Timnas Indonesia lokal yang terancam dicoret dari skuad didikan Shin Tae Yong untuk ajang Piala AFF 2022.

Jelas saja Jordi Amat dan Sandy Walsh menjadi kekuatan baru di jajaran pemain Timnas Indonesia, terutama di ajang Piala AFF 2022 pada bulan Desember mendatang.

Diprediksi pemain Timnas Indonesia  akan tampil dengan kekuatan penuh di turnamen Piala AFF 2022 walaupun skuad belum dirilis secara resmi. Pasalnya Shin Tae Yong akan menyoroti pemain dalam skuad asuhannya demi memperkuat tim di ajang tersebut.

Setidaknya ada beberapa nama pemain lokal yang kemungkinan besar akan tergusur seiring kehadiran Jordi Amat dan Sandy Walsh di kubu Timnas Indonesia. Lalu siapa saja pemain lokal di Timnas Indonesia yang posisinya akan tergusur?

1. Alfeandra Dewangga

Sebenarnya Dewangga adalah pemain multifungsi dan bisa berada di lini tengah dan bertahan bahkan menjadi andalan di ajang Piala AFF 2020. Tetapi perubahan skema permainan akan membuat kualitas Dewangga menurun.

Kalau sang pemain dapat kembali ke top perform, rasanya masih cukup sulit untuk bisa memastikan satu tempat di Timnas Indonesia.

2. Edo Febriansyah

Urutan kedua ada Edo Febriansyah yaitu salah satu pemain yang dibawa Shin Tae Yong di ajang Piala AFF 2020. Dia berposisi sebagai bek kiri dan menjadi pelapis dari Pratama Arhan di skuad Garuda Nusantara.

Tetapi Edo Febriansyah mungkin saja tak lagi dilirik oleh Shin Tae Yong untuk ajang Piala AFF 2022. Sebab ada Sandy Walsh yang juga mahir berada di posisi full back.

3. Koko Ari

Sama seperti Edo, Koko Ari juga berposisi sebagai fullback. Tetapi Sandy Walsh bisa menutup posisi itu bersama fullback andalan lainnya yaitu Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan sampai Yakob Sayuri.

4. Fachruddin Aryanto

Terakhir ada Fachruddin Aryanto yang menjadi bek senior andalan Shin Tae Yong di Timnas Indonesia pada saat ini. sejak ajang Piala AFF 2020, pemain asal Klaten tersebut terus dipercaya sampai meloloskan Garuda ke Piala Asia 2023.

Tetapi Fachrudin Aryanto yang sering menjadi kapten Timnas Indonesia itu saat ini sudah berumur 33 tahun. Dengan kehadiran Jordi Amat dalam pemain Timnas Indonesia, posisinya sama dan lebih muda 3 tahun yang membuat posisinya tergeser.