Bola  

Elkan Baggott Gagal Merumput Bersama Gillingham FC Karena Kondisi Lapangan Beku

Bek Timnas Indonesia yakni Elkan Baggott dipastikan tidak bertanding pada hari Minggu 11 Desember 2022 bersama dengan klub Gillingham FC. Alasan pemain naturalisasi Timnas Indonesia tersebut gagal merumput karena kondisi lapangannya beku.

Pengumuman tersebut diumumkan oleh Gillingham FC yang menyebut jika pertandingan kandangnya mengalami penundaan. Di mana dalam pertandingan itu, seharusnya Gillingham FC yang diperkuat Elkan Baggott melawan Bradford City dalam lanjutan League Two di MEMS Priestfield Stadium pada hari Minggu 11 Desember 2022.

Di dalam pengumuman resminya, klub yang diperkuat oleh Elkan Baggott ini menyatakan alasan penundaan pertandingan itu karena situasi khusus yakni kondisi lapangan yang beku.

“Pertandingan kandang Gillingham FC melawan Bradford sudah ditunda,” tulis laman resmi Gillingham FC.

“Berdasarkan hasil inspeksi pada pagi ini, kami ( Gillingham FC ) bisa mengkonfirmasikan jika pertandingan League Two melawan klub Bradford ditunda lantaran lapangan yang menjadi beku,” tambah keterangan tersebut.

Sementara itu penjadwalan kembali laga antara Gillingham FC dengan Bradford akan diinformasikan lebih lanjut. Informasi ini juga mengartikan jika Elkan Baggott tak akan berlaga pada hari Minggu ini.

Padahal pemain bek Timnas Indonesia itu baru saja memperlihatkan performa yang menawan ketika tim berjulukan The Gills ini menang dengan skor 3-2 atas klub Dagenham & Redbridge pada putaran kedua ajang Piala FA 2022/2023.

Di mana pada laga tersebut, Elkan ikut menyumbangkan satu gol melalui sundulan dari kepalanya. Dengan gol ini, Elkan Baggott juga memastikan dia tidak mengalami cedera kepala yang parah dalam pertandingan sebelumnya ketika melawan Salford City.

“Saya sudah memberikan diri saya beban lain. Tetapi saya hanya terus mencoba dan fokus kepada bola sebanyak yang diri saya bisa,” ucap Elkan Baggott seperti dilansir dari laman Kent Online.

“Saya merasa dalam keadaan yang baik-baik saja. Saya sudah diganti beberapa hari yang lalu ( saat melawan Salford ) lebih sebagai upaya pencegahan. Saya mempunyai ( memar yang seukuran ) bola golf di sebelah mata saya yang untungnya sudah hilang. Tetapi soal kabar gegar otak itu tak ada,” tambahnya.

Sementara itu Elkan Baggott dijadwalkan bergabung ke Timnas Indonesia ketika Piala AFF 2022 memasuki babak semifinal.