Bola  

Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia U-20 Lawan yang Mudah Dikalahkan di Piala Asia U-20 2023

Piala Asia U-20 2023
Piala Asia U-20 2023

Media Vietnam menyebut bahwa Timnas Indonesia U-20 sebagai lawan yang mudah dikalahkan di ajang Piala Asia U-20 2023. Menurut media Vietnam yang bernama The Thao 247 itu, Timnas Vietnam U-20 akan melalui jalur yang jauh lebih mudah kalau berada di dalam satu grup dengan skuad Garuda Nusantara.

Diketahui, dalam daftar pot untuk drawing grup pertandingan Piala Asia U-20 2023 sudah keluar dengan Timnas Indonesia U-20 ada di pot kedua. Tim asuhan Shin Tae Yong itu disejajarkan dengan Australia, Tajikistan dan Jepang.

Sementara itu, Timnas Vietnam U-20 berada di pot ketiga dan sejajar dengan China, Yordania dan Irak dalam pot drawing laga Piala Asia U-20 2023 tersebut. Dengan begitu, The Golden Star yakni julukan untuk Timnas Vietnam U-19 bisa satu grup dengan Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023 mendatang.

The Thao 2477 menjelaskan terkait grup yang paling diuntungkan untuk Timnas Vietnam U-20. Menurut media tersebut, Timnas Vietnam U-20 akan jauh lebih mudah kalau satu grup dengan Kirgistan, Uzbekistan, Tajikistan atau Indonesia.

“Penggemar Timnas Vietnam U-19 sepenuhnya bisa mengharapkan tim tuan rumah jatuh kepada grup yang lebih mudah. Deretan grup terbaik Timnas Vietnam U-20 yang bisa masuk antara lain Vietnam, Uzbekistan, Indonesia atau Tajikistan.” Tulis The Thao 247 ditulis dari situs resminya.

Anggapan tersebut tentu saja dapat membangkitkan semangat bagi Skuad Garuda jika satu grup dengan Timnas Vietnam U-20. Terlebih Marselino Ferdinan dan kawan-kawan sukses menumpas Timnas Vietnam U-20 dengan perolehan skor tipis 3-2 di ajang kualifikasi yang berlangsung beberapa waktu lalu.

Sementara itu, untuk saat ini Timnas Indonesia U-20 telah diberangkatkan ke Turki untuk melakoni pemusatan latihan atau TC. Sebagai pelatih, Shin Tae Yong berharap TC kali ini mampu meningkatkan performa para pemain sebelum mereka tampil di pertandingan Piala Asia U-20 2023 mendatang.

Diketahui, turnamen itu akan dilangsungkan di Uzbekistan pada tanggal 1 sampai 18 Maret 2023 mendatang. Tentunya besar harapan untuk Skuad Garuda Nusantara dapat meraih hasil maksimal di turnamen yang juga diikuti oleh tim-tim besar di Asia itu.