Bola  

Ungkap Kelebihan Palestina yang Tidak Dimiliki Timnas Indonesia U-16, Ini Permintaan Bima Sakti untuk Skuad Garuda

Timnas Indonesia U-16
Timnas Indonesia U-16

Bima sakti selaku pelatih Timnas Indonesia U-16 enggan meremehkan Palestina di dalam pertandingan lanjutan fase Grup B ajang Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Di mana laga tersebut akan berlangsung pada esok hari di Stadion Pakansari, Bogor.

Diketahui, lawan Timnas Indonesia U-16 esok hari ini memang tidak mempunyai hasil yang memuaskan dalam dua laga di Grup B sebelumnya. Mereka pun harus menelan kekalahan yang masing-masing dengan skor 0-4 dari Timnas Malaysia dan 3-4 saat kontra dengan Uni Emirat Arab atau UEA.

Sementara itu, Timnas Indonesia U-16 cukup impresif dalam dua pertandingan dengan meraih kemenangan. Pasalnya skuad Garuda membantai Timnas Guam dengan skor 14-0 dan terbaru melibas UEA 3-2.

Walaupun berdasarkan pertandingan sebelumnya Timnas Indonesia lebih unggul, rupanya Bima Sakti enggan sesumbar. Bahkan dia menilai bahwa Palestina tetaplah tim yang berbahaya untuk anak didiknya.

Bukan hanya itu, Bima Sakti mengklaim Palestina mempunyai keunggulan yang tidak dimiliki oleh Timnas Indonesia U-16. Adapun keunggulan tersebut terkait dengan postur badan.

Di Stadion Pakansari, Bima Sakti menuturkan “Palestina tim yang bagus. Postur badan pemain mereka tinggi-tinggi.”

Karena itulah juru taktik berusia 46 tahun itu meminta anak asuhnya untuk berkonsentrasi penuh sepanjang pertandingan berlangsung. Selain itu, menurut Bima pemain Timnas Indonesia tak boleh menganggap remeh Palestina yang selalu kalah di pertandingan Grup B.

Kemudian, Bima Sakti juga meminta agar anak asuhnya meminimalisir kesalahan saat kontra dengan Palestina. Bima sakti tak ingin timnya melakukan kesalahan-kesalahan apalagi di area pertahanan.

Pasalnya hal tersebut akan membahayakan karena Palestina bisa saja memanfaatkan peluang yang berasal dari bola mati atau set piece. Bukan hanya itu, ia juga menuturkan koordinasi lini belakang Timnas Indonesia juga harus lebih rapi.

Lebih lanjut, Bima Sakti mengingatkan pula skuadnya bahwa dua laga terakhir di Grup B yaitu melawan Palestina di hari Jumat dan Malaysia pada hari Minggu mendatang akan berjalan berat.

Kata Bima, pertandingan-pertandingan tersebut merupakan final yang harus dimenangkan agar bisa lolos ke ajang Piala Asia U-17 2023. 

Sebagai informasi, saat ini Timnas Indonesia U-16 berada di puncak klasemen sementara Grup B ajang Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 dengan perolehan 6 poin dari dua pertandingan.