Bola  

Luis Milla Resmi Menjadi Pelatih Baru untuk Persib Bandung

Luis Milla Resmi Menjadi Pelatih Baru untuk Persib Bandung
Luis Milla

Secara resmi klub Persib Bandung mengumumkan bahwa Luis Milla adalah pelatih baru untuk para gelandang di dalamnya. Tim berjulukan Maung Bandung tersebut menunjuk mantan juru taktik Timnas Indonesia itu sebagai pengganti dari Robert Rene Alberts. Dimana Robert Rene Alberts sendiri beberapa waktu lalu resmi keluar dari Persib Bandung.

Penunjukan Luis sebagai pelatih baru Persib Bandung diumumkan secara langsung lewat instagram klub pada hari Jumat tanggal 19 Agustus 2022 atau hari ini. Dari informasi yang tersebar, dia dijadwalkan sudah langsung mengambil alih tim sesudah ditukangi oleh pelatih sementara yakni Budiman.

Penunjukkan Luis Milla Sebagai Pelatih Baru Persib Bandung

Sebelumnya atau tepat setelah Robert Rene Alberts keluar, Persib Bandung dikaitkan dengan beberapa pelatih ternama lainnya. Nama-nama pelatih tersebut mulai dari  Paul Munster, Kim Do Hoon selaku pelatih asal Korea Selatan.

Selain itu ada juga mantan Johor Darul Ta’zim yakni Benjamin Mora. 

Sementara itu klub Persib Bandung saat ini tengah memburu kemenangan menjelang laga melawan PSS Sleman. Laga melawan PSS Sleman berlangsung pada pekan kelima ajang Liga 1 2022 yang digelar tepat malam ini.

Tim berjuluk Maung Bandung tersebut memerlukan kemenangan untuk memperbaiki posisi mereka di daftar klasemen. 

Bagaimana tidak , saat ini Persib Bandung berada di urutan ke 14 klasemen dengan perolehan 4 poin dari empat laga yang berlangsung. Kalau menang melawan PSS Sleman, peringkat mereka akan naik ke 9.

Sebagai informasi, pelatih Persib Bandung tersebut sebelumnya sempat menangani Timnas Indonesia pada tahun 2017 sampai 2018. Ia menangani Timnas Indonesia dalam level senior ataupun U-23.

Selain itu ia mempersembahkan medali perak ajang SEA Games 2017. Bukan hanya itu, ia sukses membawa skuad Garuda ke posisi 16 besar laga Asian Games 2018.

Sebelum menjadi pelatih Timnas Indonesia, Luis mengawali karir sebagai seorang pelatih saat menjadi asisten tim dalam Liga Spanyol Getafe tepat tahun 2007 lalu.

Sesudahnya pria dengan nama lengkap Luis Milla Aspas itu menangani timnas Spanyol U-17 sampai senior. Kemudian ia melanjutkan karir ke Timur Tengah guna menangani Al Jazira.

Pelatih yang sekaligus pemilik lisensi UEFA Pro tersebut kemudian kembali ke Spanyol untuk menangani Real Zaragoza dan CD Lugo. Sampai akhirnya ia memilih melatih Indonesia pada tahun 2017 lalu.