Bola  

Timnas Indonesia vs Al-Adalah FC Jadi Waktu Ivar Jenner dan Justin Hubner Buktikan Diri

Skuad  Garuda Nusantara dijadwalkan melakoni pertandingan uji coba terakhir dengan melawan klub Arab Saudi yakni Al Adalah FC. Adapun laga antara Timnas Indonesia U-20 vs Al-Adalah FC akan diselenggarakan pada malam ini tepat jam 20.00 WIB.

Pertandingan Timnas Indonesia U-20 vs Al-Adalah FC menjadi momentum pembuktian skuad Garuda nusantara. Tim asuhan Shin Tae Yong ini diharapkan dapat meraih kemenangan pada pertandingan tersebut.

Sebab kemenangan antara laga Timnas Indonesia U-20 vs Al-Adalah FC akan menjadi modal penting untuk Ronaldo Kwateh cs. Mengingat Skuad Garda Nusantara akan menjalani dua pertandingan besar di tahun depan yaitu Piala Asia U-20 serta Piala Dunia U-20 2023.

Untuk laga Piala Dunia U-20 2023 sendiri akan berlangsung di Uzbekistan pada hari Rabu 1 Maret sampai Sabtu 18 Maret 2023. Sedangkan turnamen Piala Dunia U-20 2023 akan digelar di Indonesia pada hari Sabtu 20 Mei sampai Minggu 11 Juni 2023 mendatang.

Sebelumnya tim Merah Putih sudah menjalani beberapa laga uji coba selama pemusatan latihan atau TC di Turki. Pertandingan tersebut antara lain melawan Cakallikli Spor, Timnas Turki U20, Timnas Moldova U20, Antalyaspor U20 dan Baerum SK.

Sayangnya skuad Garuda Nusantara belum mampu menunjukkan konsistensi. Pada pertandingan terakhir, mereka ditahan imbang oleh Baerum SK dengan perolehan skor 3-3.

 Kemudian Garuda Nusantara akan terbang ke Spanyol untuk melanjutkan waktu pemusatan latihan. Di Spanyol pun Timnas U20 Indonesia juga akan menjalani beberapa laga uji coba termasuk melawan Timnas Prancis U20.

Kalau Ivar Jenner dan kawan-kawan bisa meraih kemenangan di pertandingan kontra dengan Al-Adalah FC malam ini, tentu saja hal tersebut bisa berdampak positif untuk skuad asuhan Shin Tae Yong ini. Mengingat tim Al-Adalah FC bukanlah lawan yang cenderung mudah untuk dikalahkan.

Pasalnya Al Adalah FC adalah tim yang berasal dari Arab Saudi. Bukan itu saja, mereka juga bertanding di kasta teratas dalam Liga Arab Saudi.

Para penggemar sepak bola Indonesia dapat menyaksikan pertandingan antara Timnas Indonesia U-20 vs Al-Adalah FC melalui channel YouTube resmi PSSI TV.