Bola  

Top Skor Piala AFF U-16 2022 Menjelang Babak Final

Top Skor Piala AFF U-16 2022 Menjelang Babak Final
Top Skor Piala AFF U-16 2022 Menjelang Babak Final

Di bawah ini ada jajaran top skor Piala AFF U-16  menjelang babak final yang terselenggara pada besok hari Jumat 12 Agustus 2022. Seperti yang diketahui, kesuksesan Timnas Indonesia U-16 vs Vietnam U-16 melaju ke babak final Pinal AFF U-16 2022 kian membuat persaingan antar pemain ketat.

Dimana mereka bersaing dalam mencetak gol terbanyak dalam ajang tersebut. Rupanya pesepakbola Nabil Asyura masih tidak terkalahkan.

Timnas Indonesia U-16 mempunyai gelandang Nabil Asyura sebagai salah satu pemain yang mencetak gol terbanyak dalam Piala AFF U-16 2022. Kendati demikian sebenarnya ia tidak sendiri.

Inilah Jajaran Top Skor Piala AFF U-16 

Keberhasilan Vietnam melaju ke babak final Piala AFF U-16 2022 menyisakan satu lawan yang harus Nabil Asyura hadapi dalam perolehan jumlah gol terbanyak. Sampai saat  ini setidaknya terdapat 6 pemain yang menyandang status sebagai pencetak gol sementara dalam Piala AFF U-16 2022.

Ketiga negara di antara top skor tersebut sudah tereliminasi. Dua di antaranya yaitu Laos yaitu pesepakbola Saygon Keohanam serta Thanousack Nanthavongdouangsy. 

Selain itu ada Tontawan Puntamunee yang berasal dari Thailand. Ada pula Alexandro Lemos yang berasal dari negara Timor Leste.

Nabil Asyura masih harus bersaing dengan gelandang dari Vietnam yakni Phan Thanh Duc Thien. Diprediksi keduanya akan saling ngotot demi mencetak gol di partai final mendatang.

Striker Timnas Indonesia U-16 harus selalu waspada. Hal ini mengingat timnas Vietnam baru saja mengalahkan tim Thailand dalam babak semifinal ajang Piala AFF U-16 2022.

Tidak hanya fokus dalam mencetak gol serta menjadikannya dirinya sebagai seorang striker tersubur di ajang tersebut, Nabil juga harus lebih mengutamakan kerja sama tim. Hal ini penting dia lakukan untuk meraih kemenangan.

Kolektivitas permainan merupakan kunci yang mempermudah Nabil untuk urusan mencetak gol. Ini termasuk saat laga dalam partai final mendatang.

Sesudah gagal menambah catatan gol ketika melawan Myanmar, tentu saja Nabil berada dalam motivasi yang tergolong tinggi untuk babak final esok hari. 

Apabila melihat dari riwayat Timnas Indonesia U-16 saat melawan Vietnam U-16 di ajang Piala AFF U-16 2022, jelas saja Nabil bisa lebih unggul.

Apalagi dalam top skor Piala AFF U-16 , Nabil Asyura berada di puncak dengan total 4 gol.