Bola  

Ballon d’Or 2022: Tak Ada Nama Lionel Messi

Ballon d’Or 2022: Tak Ada Nama Lionel Messi

Ballon d’Or 2022 adalah salah satu penghargaan individu yang paling prestisius terutama di dunia sepak bola. Ajang penghargaan tersebut kini sudah resmi merilis daftar nominasi yang berhasil menjadi peraihnya.

Hal menarik dalam jajaran nominasi Ballon d’Or pada tahun ini tak ada nama Lionel Messi di dalamnya. Ini adalah kali pertama di dalam sejarah tak ada nama Messi sejak tahun 2005 silam.

Tidak Ada Nama Lionel Messi dalam Nominasi Ballon d’Or 2022

Lionel Messi sendiri merupakan pemenang dari gelar Ballon d’Or 2021 yang selalu hadir di antara daftar nominasi sejak tahun 2005 silam. Dia selalu berada di urutan tiga besar sejak tahun 2007 sampai 2021 lalu terkecuali pada tahun 2018. 

Pada tahun 2018, Lionel Messi berada di posisi kelima sedangkan pemenangnya adalah Luca Modric. Memang performa dari sang mega bintang yang berasal dari Argentina tersebut menurun satu tahun terakhir.

Apalagi setelah ia meninggalkan Barcelona lalu pindah ke PSG di musim 2021/2022. Jika ditotal, Lionel Messi hanya berhasil mencetak 11 gol untuk klub PSG pada musim lalu di seluruh kompetisi.

Tak hanya Lionel Messi, rekan satu timnya di PSG yaitu Neymar Jr turut absen sesudah satu musim mencetak sebanyak 13 gol di dalam 28 pertandingan. 

Di samping itu, secara mengejutkan gelandang Cristiano Ronaldo masih berada dalam daftar nominasi ajang Ballon d’Or. Bukan tanpa alasan, penampilan Ronaldo dengan Manchester United tak terlalu impresif saat musim lalu.

Menurut France Football, Ronaldo dibilang lebih pantas masuk dalam nominasi lantaran tolak ukurnya yaitu statistik. Apalagi musim lalu Messi hanya membuat 11 gol serta 15 assist.

Sementara itu Ronaldo merupakan top scorer MU dengan perolehan sebanyak 32 gol di semua kompetisi. Ini termasuk perolehan 18 gol di ajang Premier League serta dua hat trick hasil cetakannya.

Di antara jajaran nominasi, muncul beberapa nama mengejutkan. Nama tersebut di antaranya Rafael Leao selaki winger muda milik klub AC Milan. Pemain yang berasal dari Portuga itu sukses membawa Milan meraih Scudetto.

Dua pemain dengan nomor 9 baru dalam Liga Inggris yakni Erling Haaland dan Darwin Nunez juga turut meramaikan penghargaan Ballon d’Or 2022.